Total Tayangan Halaman

Sabtu, 22 September 2012

Anak dengan Jantung yang Kuat Lebih Berprestasi di Sekolah

Jakarta, Penelitian terbaru menemukan bahwa anak sekolah yang memiliki jantung dan paru-paru yang sehat, memiliki peringkat yang lebih baik di sekolahnya. Anak lebih unggul dalam membaca dan mengerjakan soal-soal Matematika.

Para peneliti mengumpulkan data dari 5 sekolah menengah di Texas, dari 1.211 siswa yang menjadi obyek penelitian, sekitar 54 persen adalah perempuan dengan usia rata-rata sekitar 12 tahun.

Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa anak yang memiliki prestasi akademik yang bagus, rata-rata memiliki kondisi jantung dan paru-paru (kardiorespirasi) yang sehat.

Secara umum, kebugaran kardiorespirasi merupakan satu-satunya faktor yang terkait dengan kemampuan anak dalam mengerjakan soal Matematika. Sedangkan pada anak perempuan, indeks massa tubuh menjadi faktor kedua setelah kebugaran kardiorespirasi.

Selain itu, beberapa studi sebelumnya juga telah menemukan bahwa harga diri dan dukungan sosial juga berpengaruh terhadap kemampuan akademis anak. Dukungan sosial berupa bantuan dari keluarga dan teman yang dapat diandalkan untuk memecahkan masalah atau berurusan dengan emosi.

Emosi yang stabil juga baik untuk memelihara kesehatan jantung anak. Tingkatkan kondisi kesehatan jantung dan paru-paru anak dengan membuat anak aktif bergerak sepanjang hari.

Dengan berjalan kaki ke sekolah atau aktif bermain bersama teman-temannya di halaman sekolah ketika jam istirahat dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dan paru-parunya.

"Kebugaran kardiorespirasi berpengaruh besar terhadap nilai tes membaca dan mengerjakan soal Matematika pada anak-anak. Oleh karena itu, sekolah juga harus memiliki kebijakan tentang pengadaan pelajaran olahraga di sekolah agar jantung para siswa sehat dan berprestasi," kata Trent A. Petrie, penulis penelitian tersebut.

Temuan ini dipresentasikan pada American Psychological Association’s 120th Annual Convention, seperti dilansir health.india, Selasa (7/8/12).
Sumber : detik.com

Tidak ada komentar: